KKM 46 Untirta Sosialisasikan Program Literasi di Desa Sodong, Diterima Baik oleh Pemerintah dan Warga
Kabupaten Tangerang, Kilometer78.Com – Kelompok 46 Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Tematik Literasi Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) sukses melaksanakan kegiatan sosialisasi program kerja di Perpustakaan Cakrawala, Desa Sodong, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang. Kegiatan ini menjadi langkah awal dalam pelaksanaan pengabdian mahasiswa untuk mendukung peningkatan budaya literasi di wilayah Provinsi Banten.
Acara sosialisasi dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat dan pemerintahan desa, antara lain Kepala Desa Sodong Dony Bambang Priyangga, SE., MM., perwakilan Babinsa Pak Andi Masehat, Ketua BPD Ahmad Tajudin, SE., para ibu kader, para ketua RT dan RW, Kepala Puskesmas, serta Kepala Perpustakaan Cakrawala. Turut hadir pula Dosen Pembimbing Lapangan Dr. Jakaria, MA. Kehadiran para tokoh dan pemangku kepentingan ini menunjukkan dukungan yang kuat dan penerimaan yang positif terhadap kegiatan KKM Literasi.
Dalam pemaparannya, mahasiswa menjelaskan sejumlah program kerja yang akan dijalankan selama masa KKM. Fokus utamanya adalah meningkatkan literasi masyarakat melalui pengelolaan perpustakaan, peningkatan minat baca pada anak, pelatihan menulis, dan kunjungan literasi. Program ini dijalankan dengan dukungan dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas RI) sebagai mitra strategis.
Kegiatan KKM Literasi ini hadir sebagai respon atas rendahnya tingkat minat baca masyarakat Indonesia. Menurut data UNESCO, hanya 0,001 persen masyarakat Indonesia yang memiliki kebiasaan membaca aktif. Karena itu, kehadiran mahasiswa di Desa Sodong diharapkan dapat menjadi pemantik perubahan menuju masyarakat yang lebih gemar membaca dan menulis.
Selama kegiatan berlangsung, suasana dialog antara mahasiswa dan masyarakat berjalan dengan hangat dan partisipatif. Pemerintah desa dan para tokoh masyarakat menyambut baik inisiatif mahasiswa yang dinilai sejalan dengan kebutuhan dan potensi pengembangan sumber daya manusia di tingkat desa.
Melalui kolaborasi lintas sektor dan semangat pengabdian, kelompok 46 KKM Literasi Untirta berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam memperkuat literasi sebagai fondasi kemajuan masyarakat, khususnya di Provinsi Banten.
Oleh: Siti Saffa Al-Diya, Mahasiswa Administrasi Publik Untirta
Posting Komentar